JAVABLANCA MERILIS ALBUM PERDANA “TIME MACHINE”

Javablanca 2016

JAVABLANCA | PRESS RELEASE “3 DETIK”
SINGLE RELEASE & ALBUM RELEASE | KAMIS, 28 APRIL 2016

Setelah hampir 5 tahun meramaikan industri pop-jazz di Yogyakarta, Javablanca akan merilis album perdana, “Time Machine”, pada 28 April 2016 ini. “Time Machine” adalah hasil proses kreatif Al Ghufron (vokal), Ricky Andy (drum), Aryo Bhaskoro (bass), dan Giri Soeseno (gitar) dalam bermusik. Album yang berisikan 9 lagu ini direkam di T-Studio (Yogyakarta) dan diproduseri oleh Javablanca sendiri. Dengan mengangkat tema-tema yang dekat dengan hati setiap pendengarnya, Javablanca mengajak setiap orang untuk mengingat kembali masa-masa itu melalui “Time Machine”, karena tidak bisa dipungkiri bahwa setiap manusia pasti pernah mengalami jatuh cinta, patah hati atau merindukan momen-momen indah bersama seseorang yang sudah tidak lagi bersama kita. Dan bersamaan dengan perilisan album “Time Machine”, Javablanca juga akan merilis video klip dari single pertama mereka yang berjudul “3 Detik”.
Single “3 Detik” ini mengambil tema pengalaman cinta yang dekat dengan setiap anak muda – bahwa kita bisa saja jatuh cinta dengan orang lain hanya dalam waktu 3 detik. Pengalaman tersebut diterjemahkan dalam lirik dan melodi yang saling mengisi satu sama lain, mengajak pendengar untuk ikut juga merasakan momen 3 detik.
Video klip “3 Detik” akan diunggah melalui akun YouTube Javablanca (bit.ly/javablancavideo), sedangkan versi audionya akan diunggah lewat akun Soundcloud Javablanca (soundcloud.com/jvb_official).
Selamat menikmati!

Javablanca_Logo_Black

Javablanca adalah band Pop asal Yogyakarta yang beranggotakan dokter-dokter
yaitu Al Ghufron (Vokal), Aryo Bhaskoro (Bass), Giri Soeseno (Gitar), Ricky Andi
(Drum). Pada awal tahun 2011, berawal dari pertemanan di Fakultas Kedokteran
UMY, Javablanca memulai karirnya dengan tampil di acara-acara internal kampus
yang kemudian berlanjut ke pentas-pentas seni. Dalam setiap penampilannya,
Javablanca selalu membawakan lagu-lagu Pop romantis dengan gubahan nada
yang manis.
Pada pertengahan tahun 2013, Javablanca merilis single “Berbagi Cerita” secara
independen dan mendapatkan respon yang baik di radio-radio lokal. Di tahun
yang sama, Javablanca juga tampil di “8-11 Show” Metro TV.Selain “Berbagi
Cerita”, Javablanca juga telah merilis single “Tentang Diriku” pada tahun 2014.
Album perdana Javablanca, Time Machine, yang dijadwalkan rilis pada tahun
2015 mundur karena setiap personilnya dihadapkan dengan kesibukan di dunia
kedokteran. Selain itu, vokalis dari Javablanca juga sempat terlibat dalam acara
“Social Media Sensation” yang diselenggarakan oleh Trans TV. Oleh karena itu, di
tahun 2016 Javablanca akhirnya merilis album perdananya pada bulan April.
Perjalanan panjang selama 5 tahun yang akhirnya membuahkan sebuah album
penuh ini menjadi tanda bahwa Javablanca tetap konsisten dalam meramaikan
industri musik Indonesia.

JAVABLANCA
Al Ghufron
(Vocal)
Aryo Bhaskoro
(Bass, Backing Vocal)
Giri Soeseno
(Guitar)
Ricky Andy
(Drum)
Album:
Time Machine
(2016)
Singles:
Berbagi Cerita
(2013)
Tentang Diriku
(2014)

Youtube: Javablanca
Email: contact@yellowmgmt.com
Phone: +6281215141335
Twitter: JVB_Official
Facebook: Javablanca
Soundcloud: JVB_Official

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *