“AKU BISA APA” SINGLE TERBARU DANDY HENDSTYO

Dandy Hendstyo – Aku Bisa Apa

Banyak cara untuk melupakan perasaan, terutama cinta. Tema abadi yang selalu menjadi perhatian banyak orang untuk dicerna. Mungkin karena setiap orang punya banyak cerita cinta, jadi sesering apapun lagu cinta diperdengarkan tetap menyimpan cerita yang berbeda.

Menyampaikan lagu cinta ternyata tidak hanya menghapal melodi, ada cerita yang harus mampu disampaikan secara utuh. Buat seorang cowok, patah hati mungkin hal yang biasa, tapi kalau mau jujur seberapa “biasa” sih yang dirasakan di hati? Dandy Hendstyo, cowok yang sudah banyak dikenal di Instagram, berbagi cerita tentang patah hati. Layaknya cerita cinta remaja, selalu dimulai dengan perasaan Dan janji janji yang teramat indah. Klise? Tapi siapa sih yang tidak punya mimpi indah kala jatuh cinta melanda?

Saat ada waktu tiba membawa cerita yang tidak indah, tentu Ada reaksi yang berbeda antara cowok dan cewek. Cowok mungkin terlihat “pasrah”, mengalah dengan kondisi, dianggap tidak Ada usaha untuk memperbaiki Dan dugaan dugaan lain penuh emosi yang Makin memperburuk suasana.

Kenyataannya?

Emosi selalu menutup janji bahagia Dan membuka seribu salah. Lalu ketika sudah banyak cara untuk memperbaiki Dan masih dirasa kurang?

“Aku Bisa Apa” kata pamungkas yang selalu diartikan pasrah tanpa
usaha. Dandy mencoba meredakan emosi itu di single ke 2 nya ini. Berbeda dengan single pertama “arti dunia” yang lebih ceria, single baru ini seolah membuka lembaran baru dalam cerita cintanya. Di “Aku Bisa Apa” semua keraguan tentang perasaan yang dirasa ditumpahkan.

Meski melodi yang disuguhkan lagu ini bertempo slow yang mewakili perasaan patah hati, tapi Ini tentang sebuah usaha besar bukan sekedar klise yang berujung “Aku Bisa Aja”

Biografi Dandy Hendstyo :

Dandy yg memiliki nama asli Dandy Hendstyo ini lahir pada tanggal 16 feb 2000. Besar di keluarga yang menyukai musik. Dandy mulai bernyanyi sejak ia berumur 9 tahun dan mulai mengikuti ajang lomba sejak saat itu, dari ajang tersebut Dandy mendapat apresiasi yg baik.

Seiring berjalan nya waktu, di era globalisasi ini banyak bermuculan artis-artis baru di media social melihat kesempatan terbuka lebar dandy mulai membuat content cover song di akun social medianya.

Lewat cover She Was mind (Aj Rafael) nama Dandy mulai melonjak dan menjadi perhatian nitizen. Single pertama Dandy Hendstyo berjudul “Arti Dunia” dirilis 01 January 2019

Arti Dunia – Dandy Hendstyo ( 01 January 2019 )
Aku Bisa Apa – Dandy Hendstyo (25 October 2019 )

Track Credits “Aku Bisa Apa” :
Exccutive Producer: FS Entertaiment
Music Producer: Fadlysams
Lyric: Dandy Hendstyo & Fadlysams
Arrangement: Fadlysams & Erickson Jayanto
Bass: Oscar Nurfalah
Acoustic guitar : Surya Gemilang
Vocal director: Surya Gemilang
Strings & Midi Programming: Kenny
Backing Vocal: Dandy Hendstyo
Recorder by Fadlysams at FS studio Mixed by Tama at Sound Poles ( Tangerang,
Indonesia) Mastered by Philip Dust, UK.

“Aku Bisa Apa”

Aku tau ini sangat sulit
Setelah semua berbeda

Maaf,
membuatmu menyerah
Terpaksa menghilang
Melupakan kita

Akhirnya semua kau tinggalkan
Kenangan kita bersama

Walau,
Aku telah mencoba y
berikan segalanya
yang aku punya

Maafkan aku yang tak bisa
Buatmu bahagia terus bersama

Kau memilih untuk menyerah
dan menyudahi segalanya
Aku bisa apa
aku bisa apa

Ingatkah semua cerita
yang dulu pernah terbuat

Bukan
kah terlalu awal
Kita untuk berpisah
Jangan tinggalkan

Izinkan aku memantaskan diriku
yang belum sempurna
beri kesempatan

FS ENTERTAINMENT :
Sutra Feronia
Jl. Sutera Feronia Utama No. 3
Serpong Utara, Tangerang Selatan
Banten 15326
@ryanmaulanar : +62 85775300212

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *