BIO RILIS SINGLE KEDUA DAN VIDEO CLIP MATAHARI JINGGA BANDUNG UTARA
Rasanya belum selesai cerita panjang meraka setelah menyelesaikan album penuh pada tahun 2016 lalu, kancah musik indie yang terus bergeliat meskipun tak setajam dulu, unit ska asal Bandung ini terus memberi terobosan agar terus bisa bersaing di industri musik indie.
Satu tahun berlalu sejak peluncuran album penuh perdana yang bertajuk Alegori, BIO (Bandung Inikami Orcheska) kembali merilis single serta video clip yang berjudul “Matahari Jingga Bandung Utara”, Single tersebut salah satu lagu yang berada pada album mereka Alegori.
Dengan gaya new wave ska, BIO menyuguhkan 10 lagu pada album perdananya, warna musik yang beragam di album Alegori ini memaksa kita menjelajahi berbagai genre, anda akan menemui harmoni serta idiom yang di pinjam dari jazz, swing, rock, bahkan pop pada lagu “Matahari Jingga Bandung Utara”.
Lagu berjudul “Matahari Jingga Bandung Utara” dipilih sebagai single ke-3 yang diperdengarkan kepada khalayak setelah sebelumnya “Kembang Kertas” dan “Puan” yang juga mendapat tanggapan baik. Single ke-3 ini pun di luncurkan bersamaan dengan video clip yang dapat di streaming melalui media youtube pada tanggal 28 April 2017 di Bandung.
“Matahari Jingga Bandung Utara” mengisahkan tentang sepasang pemuda pemudi yang sedang memadu kisah. Gejolak kaula muda yang sedang membara membuat mereka ingin saling berbagi kasih meski tidak saling mengenal, sekuel lagu dari mini album pertama BIO yang berjudul “Cerah” ini pun berakhir dengan bahagia namun tidak bisa bersama.
Meski beragam unsur musik berada di album Alegori, namun BIO tetap konsisten pada koridor yang telah disepakati bersama, lick-lick musik ska yang khas tidak hilang di setiap lagunya. Penasaran bagaimana musik Ska yang di harmonisasi dengan unsur musik lainnya atau ska yang di orkestrasi? anda bisa mendukung dengan membeli karya original mereka di jaringan distribusi demajors atau di iTunes:
http://itunes.apple.com/album/id1095794264?ls=1&app=itunes
LIRIK
hawa menapaki ruas
berjalan sendirian
menembus kesejukan
menuju kentinggian
dingin melewati angin
yang penuh angan-angan
dekati sampingnya
bias matahari jingga bandung utara
hawa dingin, bertemu angin
mengajaknya berpelukan
bias matahari jingga bandung utara
tanah yang basah, kering sudah
tergantikan senyuman
angin pun berhembus kencang
berlari mengejar
menuju ke utara
berharap berpapasan
dari rimbun pepohonan
hijau parahyangan
seperti cahaya…
bias matahari jingga bandung utara
hawa dingin, bertemu angin
mengajaknya berpelukan
bias matahari jingga bandung utara
tanah yang basah, kering sudah
tergantikan senyuman
la la lala lala la lala la la lalala
hawa dingin, bertemu angin
mengajaknya berpelukan
la la lala lala la lala la la lalala
tanah yang basah, kering sudah
tergantikan senyuman
contact:
+62 812 2343 8910
deriandripivadi@gmail.com
ig: inikamiska
@inikamisika