Hope Song, Pesan Dukungan SuckIt To Sick Untuk Palestina
Unit Punk Rock kawakan asal Kota Serang, SuckIt To Sick baru saja melepas karya anyarnya bertajuk “Hope Song”. Single ini direkam akhir November 2019 lalu dan dilepas bersamaan video musiknya pada tanggal 23 Desember kemarin melalui InsomniaEnt.id.
“Hope Song” merupakan respresentasi SuckIt To Sick atas keprihatinan terhadap peperangan yang kian hari kian masif terjadi dibelahan dunia. Sekaligus sebagai pesan dukungan bagi saudara muslim di Palestina yang terus dihantam deru senjata tentara Israel.
Melalui “Hope Song”, band yang digawangi Ludi (Vokal), Igun (Gitar), Lutfan (Gitar), Lutfi (Bass), dan Desna (Drum) ini mencoba konsep baru dalam bermusik. Soalnya, baru kali ini SuckIt To Sick membuat karya yang berisi tentang kemanusiaan dan sarat emosional. Biasanya, mereka intim menyiarkan lirik tentang problematika percintaan dan kehidupan sehari-hari di lingkungannya.
Selain itu, “Hope Song” juga menjadi media baru bagi SuckIt To Sick mencicipi gaya lain dalam musik. Karena lebih dari dua dekade berkarir, kuantet Punk yang dikenal dengan musik bertempo cepat, atraktif, dan kerap “ugal-ugalan” di atas panggung ini belum pernah menjajal musik berkonsep akustik.
“Awalnya kami berpikir soal konflik perang di Palestina. Di sana kita lihat hampir setiap hari berkecambuk dengan perang. Tetapi belakangan, kok konflik perang meluas di negara-negara lain? Sehingga “Hope Song” kami susun lebih universal, menyoroti tentang kemanusiaan di negara konflik,” beber sang gitaris, Igun.
“Hope Song” sejatinya sebagai tanda dimulainya proyek baru pemilik lagu ikonik “Kantong Plastik Hitam” ini bernama “Suckitcoustic”. Proyek ini direncanakan rampung tahun depan yang berisi tentang sisi lain dari SuckIt To Sick.
Pengerjaan “Hope Song” merupakan kolaborasi kesekian antara InsomniaEnt dan Jengkel Record, rumah rekaman yang selama ini membawahi karya-karya SuckIt To Sick.
Video klip “Hope Song” ini dikerjakan di Studio 26 yang diproduseri oleh Dendy Fachreinsyah dan direkam serta editing oleh Ibnu Malikh.
Tentang SuckIt To Sick:
SuckIt To Sick merupakan band Punk Rock asal Kota Serang yang berdiri sejak tahun 1998 silam. Selama dua dekade, mereka sudah menelurkan tiga album studio, Belum Sembuh, Jengkel, dan Takkan Menyesal.
Di luar album, berbagai single juga sudah dilempar oleh band ini. Diantaranya Ku Pasti Kembali, Kantong Plastik Hitam, Fight Back, Semangat Garuda Muda, dan Selamat Jalan Kawan yang dirilis tepat bersamaan dengan gelaran Record Store Day Serang 2018.
Insomnia Ent
Webzine || Event Organizer
Jl. 45 Singandaru 2 Kaujon Serang
Banten 42116 Indonesia
m: + 628 7777 1015 77
e: redaksi@insomniaent.id
www.insomniaent.id