INDISCHE PARTY HADIRKAN WARNA BARU DI VIDEO MUSIK “TELL ME WHAT TO DO”
SELAIN MERILIS SINGLE, INDISCHE PARTY JUGA MEMPERKENALKAN ANGGOTA DAN JUGA LOGO BARU
Setelah 2,5 tahun tidak mengeluarkan rilisan, akhirnya Indische Party kembali. Lewat single barunya yang bertajuk ”Tell Me What To Do”, grup musik asal IKJ ini melakukan perubahan besar-besaran.
Lagu baru mereka dirilis hari Minggu lalu (29/9) dengan penayangan perdana video musik, penjualan rilisan dalam bentuk kaset, dan juga pesta perilisan intim di Panhead, Jakarta Selatan. Jika didengar dengan seksama, ada perubahan yang signifikan di lagu “Tell Me What To Do”.
Dari sisi musik, nama Jimi Multhazam didapuk sebagai produser yang menukangi aransemen hingga sound baru Indische Party. Sedangkan dari sisi visual, ada nama Toma Kako yang mengonsep dan menggarap video musiknya. Nuansa 80-an dan dansa sangat menonjol dalam video musik “Tell Me What To Do”.
Japs Shadiq sang vokalis menjelaskan, “Single ini adalah pintu pembuka Indische Party menuju album baru. Jadi lewat single ini, kita kasih teaser akan seperti apa arah dan bentuk Indische Party ke depannya. Layaknya manusia yang selalu berubah, kita sebagai band juga berubah. Setelah
album pertama dan kedua yang bergaya lawas, sekarang kita ingin memperkenalkan audio dan visual yang lebih modern tanpa menghilangkan esensi Indische Party,” ujarnya.
Selain lagu baru, Indische Party juga memperkenalkan logo baru yang digarap juga oleh Toma Kako dan anggota baru, yaitu Warman Nasution di posisi gitar. Indische Party dan Toma Kako mengajak Samo Rafael dan Tatyana Akman sebagai pemeran utama di video musik ini, dua seniman yang wajahnya bisa dengan mudah dilihat lewat film-film yang mereka bintangi seperti Sebelum Iblis Menjemput dan Ini Kisah Tiga Dara. Selain mereka berdua, juga ada Teater Pandora yang membantu meramaikan video musik yang disutradarai oleh Dian Tamara dari Toma Kako ini.
Video musik “Tell Me What To Do” dapat ditonton di kanal Youtube Indische Party lewat tautan berikut:
Sekilas mengenai Indische Party
Indische Party adalah band yang berdiri di Jakarta pada tahun 2011 dan berasal dari kampus seni Institut Kesenian Jakarta (IKJ). Album debut Indische Party (selftitled) dirilis tahun 2013 oleh label Demajors Independent Music Industry. Di tahun 2016, Indische Party merilis satu EP On Vacation dan satu album penuh ANALOG.
Pada tahun 2015 Indische Party mendapatkan kesempatan untuk rekaman di Abbey Road Studios di London, Inggris untuk merekam EP On Vacation. Dan pada tahun 2017, Indische Party menyelenggarakan ANALOG Tour 2017 ke Malaysia, Inggris, dan Belgia dalam rangka mempromosikan album ANALOG.
Saat ini Indische Party tengah menyiapkan album ketiga mereka dan berkolaborasi dengan Jimi Multhazam (The Upstairs/MORFEM) yang didapuk mengisi posisi produser untuk album ini.
Twitter : @indischeparty
Instagram : @indischeparty
Facebook : Indische Party
YouTube : YouTube Indische Party