INDISCHE PARTY MENGELUARKAN SINGLE TERBARU BERJUDUL “SERIGALA”
Setelah mengeluarkan album mini bertajuk On Vacation pada Januari 2016 lalu, Indische Party, unit 60’s revival berbasis Jakarta, merilis single terbaru mereka yang berjudul ”Serigala” pada 12 Oktober 2016. Lagu ini dirilis dalam format digital oleh demajors dan dapat dibeli melalui iTunes dan didengarkan lewat berbagai layanan streaming.
Dalam single terbaru ini, Indische Party dibantu oleh Dharmo Soedirman dari Sentimental Moods sebagai pengisi suara organ. Ada pula nama David Tarigan yang bertindak sebagai produser untuk lagu “Serigala” sekaligus album kedua Indische Party.
Secara musik dan lirik, lagu “Serigala” adalah simbol eksplorasi lebih luas Indische party dalam berbagai genre lain, walaupun masih dalam benang merah nuansa 60-an. “Nuansa surf rock yang pekat dibumbui sound dan melodi organ membuat lagu ini misterius sekaligus membangkitkan semangat. Sosok serigala dalam lirik lagu ini adalah metafora bagi sosok lelaki penggoda yang hendak memangsa gadis dalam impiannya” ungkap Japs Shadiq sang vokalis.
Sebagai tambahan informasi, “Serigala” merupakan single pertama yang diambil dari album kedua Indische Party yang akan dirilis pada November 2016 mendatang. Berjudul ANALOG, album kedua Indische Party diproduseri oleh David Tarigan dan dibantu oleh Dharmo Soedirman (Sentimental Moods), John Navid (White Shoes & The Couples Company), Indra Perkasa (Tomorrow People Ensemble), dan Jimi Multhazam (The Upstairs/MORFEM).
Indische Party yang beranggotakan Japs Shadiq (vokal/harmonika), Kubil (gitar), Jacobus (bas), dan Tika (drum) ini sebelumnya telah merilis satu album penuh berjudul Indische Party (2013) dan satu mini album berjudul On Vacation (2016).
————–
Dengarkan di YouTube: https://youtu.be/Qnyb7uiiEwc
Dengarkan di Spotify: http://bit.ly/2ectU4B
Beli di iTunes: http://apple.co/2dafVpV
Terima kasih,
Ben Mukti W.
Business Manager
Twitter : https://twitter.com/IndischeParty
Instagram : https://www.instagram.com/indischeparty/
Facebook : https://www.facebook.com/indischeparty
YouTube : https://www.youtube.com/c/IndischeParty