PELUNCURAN ALBUM DIALITA “DUNIA MILIK KITA”

Print

Konser Peluncuran Album Perdana
DIALITA “DUNIA MILIK KITA”

“Dunia Milik Kita” merupakan album perdana Dialita yang berkolaborasi dengan musisi muda. Setelah melalui proses rekaman pada bulan Maret atas dukungan dari Indonesia Visual Art Archive (IVAA), pada 17 Agustus lalu album ini sudah resmi dirilis digital secara unduh bebas di http://yesnowave.com/yesno083/. Kini, album ini secara resmi dirilis dalam bentuk CD tanggal 20 September oleh Cakrawal Records. Selain lagu, di dalam CD terdapat booklet yang berisi tulisan pengantar dari Ita Fatia Nadia, sejarah atau kisah-kisah dibalik lagu, not angka lagu, biografi pencipta lagu, dan resep masakan pangan liar yang dibuat oleh Bakudapan Food Study Group. CD didistribusikan di beberapa kota, seperti: Jakarta, Bandung, Jogja, Surabaya, dan Malang. Pemesanan bisa juga melalui alamat email venti.wijayanti@gmail.com.
Album ini bertujuan sebagai “silent monument tragedi 1965”, yaitu sebuah monumen yang akan mengingatkan kita untuk menyampaikan kepada publik tentang kebenaran sejarah masa lalu dan mencegah terjadinya peristiwa serupa oleh karena ketidaktahuan sejarah. Lagu-lagu Dialita diciptakan oleh tahanan politik saat dipenjara dan ada juga yang diciptakan saat sudah bebas di masa rezim Orde Baru. Pada masa Orde Baru situasi politik berada dalam tekanan dan keterbatasan, sehingga para eks-tapol tidak dapat dengan mudah hidup dalam sistem yang seperti itu. Peristiwa-peristiwa politik seperti ini yang dimulai dari penggulingan paksa masa pemerintahan Soekarno pada 1965, pergantian pemerintahan dengan rezim Orde Baru, dan munculnya kekerasan yang menyertai semakin bertumpuk tanpa adanya penyelesaian oleh Negara. Musik sebagai bentuk dari seni budaya popular dipilih untuk menyampaikan peristiwa-peristiwa yang terbatas diceritakan tersebut. Lagu-lagu tersebut dinyanyikan oleh Paduan Suara Dialita yang terdiri dari para penyintas dan keluarganya. Pilihan lagu yang dinyanyikan Dialita adalah lagu-lagu bersejarah. Getaran syair kehidupan dari lagu yang dinyanyikan, berisi pujaan kepada tanah air Indonesia, kerinduan seorang Ibu di dalam kamp pada anak-anak yang mereka tinggalkan, perjuangan hidup dalam kekangan, semangat keragaman dalam perbedaan, solidaritas hingga impian dan harapan akan kehidupan yang harmonis tanpa penindasan.
Musisi yang berkolaborasi dalam album “Dunia Milik Kita” antara lain Frau, Sisir Tanah, Cholil Mahmud, Nadya Hatta, Prihatmoko Catur, Kroncongan Agawe Santosa dan Lintang Radittya. Lagu-lagu yang direkam adalah “Asia Afrika Bersatu”, “Dunia Milik Kita”, “Kupandang Langit”, “Lagu Untuk Anakku”, “Padi Untuk India”, “Di Kaki-kaki Tangkuban Perahu”, “Taman Bunga Plantungan”, “Salam Harapan”, “Viva GANEFO”, dan “Ujian”. Aransemen lagu-lagu tersebut dimaksudkan untuk memberikan nuansa baru yang sesuai dengan selera musik generasi muda di masa sekarang, yakni generasi muda yang tidak mengetahui peristiwa kekerasan 1965 yang jumlah-nya semakin bertambah dan juga memberikan perspektif lain atas korban peristiwa tersebut. Album ini dipublikasikan dengan menggunakan lisensi Creative Commons yang memberikan akses terbuka bagi publik untuk menyebarkan, menyalin, menggunakan dan menggubahnya secara bebas sehingga mampu mengembangkan aset karya seni budaya kita ke bentuk-bentuk baru. Desain sampul album didesain oleh Wok The Rock dengan ilustrasi tanaman pangan liar yang digambar oleh Wedhar Riyadi.
Pada tanggal 1 Oktober 2016, album “Dunia Milik Kita” akan digelar konser peluncuran album “Dunia Milik Kita” yang menampilkan pertunjukan musik oleh para ibu-ibu personil lengkap Dialita berserta musisi-musisi muda yang berkolaborasi dalam album ini. Acara diselenggarakan dengan hangat dan akrab di Beringin Soekarno, Universitas Sanata Dharma pada pukul 19.00 wib. Anda dapat mendapatkan tiketnya di KKF dengan donasi sebesar Rp. 25.000,- dan terbatas untuk 200 orang. Donasi tersebut untuk mengganti kudapan yang disediakan selama acara berlangsung. Kudapan akan dihidangkan oleh Bakudapan, yang merupakan sebuah kelompok studi yang mengkaji topik-topik mengenai makan dan makanan, diinisiasi oleh Elia Nurvista dan Khairunnisa. Tiket bisa dipesan langsung di Kedai Kebun Forum, Jalan Tirtodipuran No. 3, Yogyakarta atau menghubungi kontak di bawah ini:


Venti Wijayanti
+6285 634 224 30
venti.wijayanti@gmail.com

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *