Negatif ke Positif: “Penerimaan” dari akan
Sebagai ekspresi di masa karantina ini, akan merilis sebuah lagu berjudul “Penerimaan”. Karya ini merupakan versi alternatif dari lagu “Membabi Buta” dari debut album akan yang rilis pada 2019. Melalui materi terbarunya, akan ingin mengubah persepsi, pikiran dan perasaan negatif menjadi sesuatu yang positif.
Bagi akan, penerimaan adalah langkah awal kehidupan; seperti sorot cahaya di ujung lorong kegelapan. Manusia bisa percaya tentang masa depan yang penuh harapan. Tanpa penerimaan, hidup adalah jalan panjang yang kehilangan tujuan.
Mencari sepi/
Mengejar hari/
Waktu yang pergi tak kembali lagi/
– Penerimaan
“Penerimaan” juga sekaligus menjadi prolog dari album kedua akan yang diharapkan rilis pada tahun mendatang. Proses rekaman dan post-production dilakukan bersama Rama Harto di rekamkamar Studio yang kreativitas dan ciri khasnya juga menjadi warna tersendiri di lagu ini.
Karya ini didedikasikan untuk semua yang sedang berjuang dalam masa ‘karantina’ ini.
Terima kasih.
Tertanda,
akan
https://www.youtube.com/channel/UCoZ7e3VEbPbjoKxiO-a-YgA/videos