SELAMAT MUDIK PRABS, SEBUAH LAGU TENTANG RUMAH DARI BARONG “PULANG KAMPUNG”

maxresdefault

Barong “Pulang Kampung”

Butuh tiga setengah tahun bagi Barong untuk menyelesaikan mini album berjudul Rasa-rasanya Indonesia (klik untuk preview). Jatuh, bangun lalu jatuh dan terbangun lagi akhirnya mengkristal menjadi sebuah karya yang dirilis pada Agustus 2015 silam.
Kesederhanaan dan kepasrahan terasa sekali di album ini. Salah satunya di single “Pulang Kampung” yang sebenarnya pernah dirilis sesaat menjelang suasana mudik Lebaran tahun lalu. Lagu ini bercerita tentang kerinduan saat jauh dari rumah.
Barong lahir dari perjalanan dan pencarian. Dari pahit dan perjuangan, dari perkawanan dan ketulusan. Adalah Anda Wardhana yang kemudian menjelma menjadi Barong setelah pertemuan dan pembelajaran singkatnya dengan si Ayamjago (Sawung Jabo) serta secara aktif dan berkala mengunjungi dan belajar dari suku-suku lokal di Indonesia. Di mini albumnya, Rasa-rasanya Indonesia ini Barong ingin jujur bercerita, berdoa, dan yang paling penting berusaha kembali mengingat & menggali rasa…. rasa Indonesia, yang guyub, murah senyum dan tenang jauh dari gaduh dan bingar.

“Pulang Kampung”

sawah terhampar maha luas, dia memanggilku
wangi tanah berpeluk hujan, dia menungguku
rindu rindu aku rindu… tunggu saja aku
ayah ibu ku kan datang kehangat pelukmu

teman lama beranjak dewasa
oh apa kabarmu…
lama waktu memisahkan kita tuk mengejar hidup
rindu rindu aku rindu… tunggu saja aku
ayah ibu ku kan datang kehangat pelukmu

sejauh kumelangkah, dimanapun aku berada

oooo…
rindu rindu aku rindu… tunggu saja aku
ayah ibu ku kan datang kehangat pelukmu

nyanyikan lagi lagu kecilku, belai rambutku seperti dulu
Nyanyikan lagi senandung syahdu..

Musisi/band:
Barong

Single:
Pulang Kampung
official video clip
https://www.youtube.com/watch?v=stUbh03qb5w

Album:
Rasa-rasanya Indonesia

Pop

Anda Wardhana (vocal, ukulele)
Deny Indrajaya (guitar)
Stesha Teza (bass)
Albert Ricardo Nainggolan (keys)
Ganda Saputra (drum, percussion)

Manajemen & kontak:
Stesha 0818722985
barong.nusantaraya@gmail.com

twitter : barongnusantara
ig : barongnusantaraya
fanpage : barongnusantara
youtube channel : barong nusantaraya

Promotion & Media Relation
Demajors Independent Music Industry (DIMI)
I Gede Oka Wibawa
Michella Pemba
08568116685
promotion.demajors@gmail.com
IG: demajorsrecs
@demajors_info
https://www.youtube.com/user/demajorsTV

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *