SESI BERBAGI “EMBRACING POSITIVE SISTERHOOD” & PEMUTARAN FILM “INI SCENE KAMI JUGA!”

Halo teman-teman yang baik!

Kolektif Betina dengan hati yang senang mengundangmu untuk berbagi,
nonton bareng, dan belajar bersama dalam rangkaian
16 Hari Anti-Kekerasan terhadap Perempuan, 25 November – 10 Desember 2016.

Kami berpartisipasi dan mendapat kesempatan
untuk membuat sebuah acara di #OrangeTheWorld UN Women Indonesia.
Pada kesempatan ini kami akan mengadakan:

whatsapp-image-2016-11-29-at-15-19-25

Sesi Berbagi
“Embracing Positive Sisterhood”

Bersama: Dinnah, Ika Vantiani, Kartika Jahja, & Shera Rindra

Sesi ini adalah sebuah kegiatan untuk berbagi tentang pengalaman menjalani pertemanan antar perempuan yang sehat, bagaimana membangun kelompok pertemanan yang positif, dan membangun solidaritas antar perempuan.

Pemutaran Film & Diskusi
“Ini Scene Kami Juga!”

Bersama: Hera Mary (Sutradara), Geboy & Roel

Pemutaran film dokumenter ini menceritakan tentang beberapa kawan perempuan yang terlibat dalam komunitas DIY-Hardcore/Punk di Indonesia, terutama Pulau Jawa. Film ini juga membahas tentang gender, seksisme, seksualitas,
dan aktifisme dalam komunitas tersebut.

Sesi berbagi dan pemutaran film akan diadakan pada:

Minggu, 4 Desember 2016

Pukul 16.00 – 20.00 WIB

di The Warehouse Plaza Indonesia, Lantai 5 (sebelah The Goods Dept)

Acara ini GRATIS dan terbuka untuk publik.

Mari datang dan gabung bersama kami!

Ajak temanmu, rekan kerja juga saudaramu atau pasanganmu.

Sampai jumpa di sana, ya! 🙂

Salam kesetaraan,

Kolektif Betina

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *