SIGMUN GELAR TOUR KONSER DI YOGYAKARTA

sigmun- yogyakarta

Sigmun Gelar Tour Konser di Yogyakarta

Haikal Azizi, Nurachman Andhika, Mirfak Prabowo dan Pratama Kusuma Putra adalah 4 otak dibalik Sigmun, band Freudian Blues Rock asal Bandung yang dibentuk pada Desember 2011. Album penuh perdana Sigmun “Crimson Eyes” yang dirilis oleh Orange Cliff Records pada 15 November 2015 lalu memang tidak tanggung-tanggung dalam meracik dua ramuan sekaligus. Sigmun berhasil mengikat ramuan Hard Rock dengan Psikedelik dalam balutan suara yang bernuansa vintage 60-70an.
Album perdana Sigmun ini memang sarat akan berbagai sajian dan nuansa. Menurut Sigmun, album “Crimson Eyes” adalah sebuah manifestasi dari gagasan mereka tentang musik itu sendiri. Bagi mereka, musik adalah sarana untuk melarikan diri dari kebosanan dan kebusukan kehidupan sehari-hari, musik adalah wilayah-wilayah subyektif yang bisa mereka bangun dan susun sesuka hati.
Setelah merilis debut album yang mendapat apresiasi postif dari berbagai kalangan ini, Sigmun ingin memperkenalkan karya mereka secara lebih luas melalui tour menyambangi pulau Jawa, Bali dan Sulawesi.

Berikut jadwal lengkap Sigmun “Crimson Eyes Tour 2016” di Jawa, Bali, dan Sulawesi:
Semarang – 19 Februari 2016
Solo – 20 Februari 2016
Yogyakarta – 21 Februari 2016
Malang – 26 Februari 2016
Surabaya – 28 Februari 2016
Denpasar – 5 Maret 2016
Makassar – 19 Maret 2016
Jakarta – 25 Maret 2016

Adalah YK Booking, sebuah kolektif yang biasa membantu band  untuk menggelar tour di kota Jogja, yang diberi kepercayaan oleh Orange Cliff Records and Sigmun untuk menghandle tour mereka pada 21 Februari 2016 nanti. Bekerjasama dengan Mabes Musik UAD, dipilihlah IT Center,Kampus 1 UAD, Jalan Kapas no.9, Semaki sebagai tempat penyelenggaraan event ini.

Sigmun dalam tour-nya kali ini akan ditemani oleh band se-label mereka, Somnium. Di Yogyakarta, penampilan mereka akan dibuka oleh 2 band Jogjakarta: Banana For Silvy dan Dirty Light. Banana For Silvy sendiri adalah band Garage Rock yang sudah sering beraksi membuka penampilan band tour di Yogyakarta. Sementara Dirty Light adalah kuartet Math Rock instrumentalia yang sedang berkutat dengan proses produksi album perdana mereka. Musik rumit ala Math Rock yang dipadu dengan sound Psikedelik dari Synthesizer membuat penampilan mereka selalu ditunggu.
Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

Koordinator YK Booking
(Indra Menus)

#CrimsonEyesTour

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *