KURA-KURA by TAMMA
Triwulan pertama di tahun 2015, TAMMA hadir dan turut serta mewarnai skena musik Independent Indonesia lewat sebuah Single bertajuk Tuhan Sedang Bercanda. Lagu andalan solis yang berasal dari Medan ini cukup berhasil menarik perhatian pencinta musik pasalnya hingga saat ini Tuhan Sedang Bercanda masih mendapatkan Airplay dan berada di tangga lagu beberapa program musik Independent di berbagai radio di Indonesia. Sebuah kesuksesan yang tak terbayangkan bagi seorang musisi daerah seperti TAMMA. Tentu saja keberhasilan Tuhan Sedang Bercanda tidak membuatnya berdiam diri terlalu lama. TAMMA kini hadir kembali dengan karya keduanya berjudul Kura-kura.
Dalam lagu keduanya TAMMA masih setia memberikan suguhan musik yang manis dengan iringan gitar akustik yang dominan namun kali ini TAMMA menyelipkan arsiran Drum yang Jazzy sehingga Kura-kura terdengar lebih „hidup‟. Kemampuan TAMMA mengukir rangkaian kata dalam liriknya memang tidak perlu diragukan lagi. Meskipun kali ini TAMMA tidak menyuguhkan lirik yang „nakal‟ dan nyeleneh lagi, Ia tetap menampar pendengarnya dengan lirik tentang cinta yang penuh logika. “Cinta bukan ajang adu cepat. Biarlah melaju pelan bagaikan Kura-kura ku pastikan kita menyentuh garis akhir.”, penggalan lirik tersebut menggambarkan usaha TAMMA bermetafora dan hasilnya menjadikan Chorus lagu ini menjadi menggigit sama seperti Tuhan Sedang Bercanda. Vokal TAMMA yang renyah dan merdu pun berhasil berbaur dengan melodi dan musik Kura-kura yang hangat dan manis sehingga menghasilkan karya yang menggoda.
Bagi TAMMA Kura-kura merupakan sebuah karya yang diciptakan untuk mengukuhkan kehadirannya di ranah musik Independent Indonesia. Ia ingin pendengarnya mengenal apa yang ingin disampaikan TAMMA melalui karya-karyanya. TAMMA berjanji tidak akan terus berada di zona nyamannya dan siap menghantarkan sesuatu yang baru dalam musiknya melalui EP (Mini Album) yang rencananya akan dilepas tahun depan. Semoga Kura-kura dapat dinikmati pencinta musik Indonesia dan disambut dengan hangat, sehangat sambutan yang diberikan kepada Single perdananya, Tuhan Sedang Berganda.
“KURA-KURA” Song:
TAMMA (@TAMMA_Official)
Lyrics:
TAMMA (@TAMMA_Official) – rioaditomo (@rioaditomo)
Composer & Arranger:
Zulfikri Hanafi A., S.Pd. (Abankz Records)
Producer:
TAMMA (@TAMMA_Official)
Artwork Illustrator:
Masya Famely Ruhulessin (@didochacha)
Artwork Designer:
rioaditomo (@rioaditomo)
Press Release & Layout:
rioaditomo (@rioaditomo)
Contact:
0821-6520-2987 tammaofficial@gmail.com
SoundCloud:
https://soundcloud.com/tammaofficial