Righting Wrong segera merilis video klip mereka dengan nomor “Tragedi Fantasi” yang diambil dari salah satu lagu dalam album teranyar mereka bertajuk “Utopis”.
Di tengah pandemi, cuaca tak menentu, dan juga pasca ditinggalnya sang gitaris, Righting Wrong harus kembali memutar otak, juga ide untuk proses pembuatan video klip, dan pada akhirnya sempat tertunda untuk beberapa waktu. Berbeda dengan pengerjaan video klip mereka sebelumnya berjudul “Born to be free” di mana proses pengambilan gambar lebih banyak menghabiskan adegan di luar ruangan, kali ini lebih minimalis, tanpa mengurangi makna yang ingin disampaikan. Proses pengambilan gambar lebih banyak dihabiskan di dalam ruangan, berlokasi di basecamp milik Ruang Tengah, tepatnya di Jalan Kartini, Pekalongan, Jawa Tengah. Righting Wrong mempercayakan kursi sutradara kepada Bagus Edan Maulana untuk menginterpretasikan single di album Utopis ini. Pada proyek video klip ini, Righting Wrong dibantu oleh kawan-kawan dari Elbuba, Samstrong Records, Ruang Tengah, dan juga Semog Workshop. “Tragedi Fantasi” sendiri bercerita tentang keresahan dan ketakutan sebagai manusia yang sebenarnya disebabkan oleh halusinasi kita sendiri.
Teaser yang sudah tayang di halaman Youtube resmi milik Righting Wrong akan sedikit membuat anda bertanya-tanya tentang alur dari video klip yang akan rilis pada tanggal 27 Maret 2021. Untuk itu, bersiap-siaplah, “dan bangun, karena kamu masih tertidur”.
Facebook : https://www.facebook.com/RightingWrongHardcore/
Twitter : https://twitter.com/rightingwronghc
Instagram : https://www.instagram.com/rightingwronghc/?hl=id
————————————————————————————–
SAMSTRONG RECORDS, INDONESIA
Facebook : https://www.facebook.com/Samstrongrecords/
Twitter : https://twitter.com/samstrongrecs
Instagram : https://www.instagram.com/samstrongrecords/?hl=id
Samstrong Records
Aditya Ageng Kristanto
Perum BRD Residence Block C5 no.8 Rt/Rw 002/003 Bumirejo. Pekalongan 51117
Central Java, Indonesia, South East Asia
Website : https://samstrongrecords.bandcamp.com/
Email : samstrongrecords@gmail.com
Phone/Whatsapp : +6285868848197