Pameran Foto We Need More Stages
We Need More Stages adalah sebuah inisiatif kolektif fotografer, video-maker dan
pengarsip yang secara khusus melihat bagaimana pelaku musik bernegosiasi dengan kondisi sosial, budaya dan aturan-aturan pertunjukan musik diselenggarakan di berbagai macam tempat dan lokasi.
Dalam praktiknya, We Need More Stages mengajak publik untuk berkontribusi
dengan berbagi (sharing) arsip pertunjukan musik yang mereka miliki melalui media
sosial. Publik dapat secara bebas mengunggah arsip pertunjukan musik dengan
lokasi-lokasi yang terbilang unik dengan menyertakan tagar #weneedmorestages
beserta tempat dan lokasinya.
Tujuan diadakannya pameran ini adalah sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi publik terhadap eksistensi We Need More Stages, sekaligus menjadi sarana agar praktik pengarsipan seperti ini dapat terus berkembang sesuai dengan kemajuan era digital. Disamping itu, pameran ini juga dimaksudkan sebagai salah satu output dari proses pengarsipan yang sudah kami dan publik lakukan sejak beberapa tahun terakhir.
Karya yang nantinya akan dipamerkan di Galeri Awor merupakan karya publik melalui undangan terbuka (open call) dan proses kurasi terlebih dahulu.
We Need More Stages mengajak publik untuk mengirimkan karya fotonya yang sesuai dengan fokus yang diusung yaitu pertunjukan musik dengan lokasi-lokasi yang unik. Karya dikirim dalam format digital yang kemudian akan dicetak pada medium kertas foto.
Pembukaan :
Jum’at, 28 Oktober 2016
19.00 WIB – selesai
di Awor Gallery & Coffee
Jalan C Simanjuntak, Ruko Yap Square 11 B
Yogyakarta
Pameran berlangsung hingga 3 November 2016