BARASUARA, ELEPHANT KIND & THE ADAMS SUKSES #BIKINNYATA “PESTA BERSAMA” DI JAKARTA

Barasuara, Elephant Kind, dan The Adams Sukses #BikinNyata “Pesta Bersama” di Jakarta

Barasuara, Elephant Kind, dan The Adams tadi malam (15/4) sukses menggelar “Pesta Bersama” di Eastern Promise, Kemang, Jakarta Selatan. Ratusan orang hadir menyaksikan hajatan intim ketiga band yang sedang ramai jadi perbincangan ini.

Pesta Bersama sendiri merupakan hajatan kecil yang diselenggarakan secara kolektif oleh Barasuara, Elephant Kind dan The Adams, dengan platform crowdfunding/ patungan online @Kolasedotcom sebagai rekan kolaborasi.

Ide membuat acara bersama ini muncul karena masing-masing band kebetulan mengeluarkan album baru – “Pikiran dan Perjalanan”, “The Greatest Ever” serta “Agterplaas” – pada waktu yang berdekatan di bulan Maret 2019.

Berhubung ketiga band ini sudah saling berteman dan sering berjumpa di berbagai festival musik besar dalam beberapa tahun terakhir, semuanya langsung menyetujui ide untuk merayakan beredarnya karya terbaru dalam bentuk acara seru-seruan di ruang yang lebih kecil dan intim dengan kapasitas terbatas. Atas pertimbangan itu, maka Eastern Promise menjadi pilihan pertama sebagai tempat penyelenggaraan acara.

Untuk membantu memastikan acara “Pesta Bersama” ini terwujud, maka digandenglah @Kolasedotcom sebagai mitra kolaborasi #BikinNyata “Pesta Bersama” dalam waktu yang sangat singkat. Dari acara ini diumumkan, yakni Sabtu, 13 April 2019 sampai akhirnya digelar pada Senin, 15 April, ketiga band hanya membutuhkan waktu 3 hari untuk mengerjakan gigs intim ini.

Sementara itu, untuk keperluan tata suara, acara ini melibatkan Harper Production.

Dimulai tepat pukul 20.00, Barasuara memulai “Pesta Bersama” dengan lagu-lagu mereka dari album terbaru “Pikiran dan Perjalanan”. Lalu dilanjutkan dengan penampilan Elephant Kind dan ditutup dengan penampilan The Adams yang diakhiri dengan menyanyikan lagu “Kemesraan” bersama-sama oleh ketiga band.

“Pesta Bersama” pun semakin berkesan berkat sesi karaoke lagu-lagu melayu oleh Kiki Aulia Ucup dan Danilla Riyadi yang mendadak muncul di atas panggung saat ketiga band menyanyikan lagu “Kemesraan” di akhir acara.

Tak ada misi spesial di balik “Pesta Bersama”, selain beramai-ramai merayakan momen melepas ketiga album baru mereka. Namun dengan lancarnya acara semalam, tidak tertutup kemungkinan akan ada edisi “Pesta Bersama” berikutnya. Akan kah #BikinNyata “Pesta Bersama” berlanjut menjadi tur?

Tentang Kolase.com
Kolase.com adalah platform crowdfunding (patungan online) kreatif pertama di Indonesia yang mewadahi beragam proyek kreatif. Ide apapun yang berhubungan dengan seni, musik, hiburan, bahkan literatur dapat direalisasikan di Kolase.com. Platform ini membantu para pekerja seni dan kreatif yang mencari dukungan baik moral maupun finansial, dengan menghubungkan mereka langsung dengan para calon penikmat karya-karya mereka.

Ada dua hal terpenting di Kolase.com, yaitu ada karya yang tercipta dan kolaborasi yang terjadi untuk mewujudkan karya tersebut.

Media sosial Kolase.com :
• Facebook : Kolase.com (https://www.facebook.com/kolasedotcom/)
• Instagram : @kolasedotcom (https://www.instagram.com/kolasedotcom/)
• Twitter: @kolasedotcom (https://twitter.com/kolasedotcom/)
• Website : https://www.kolase.com/

Keterangan lebih lanjut harap menghubungi:
Margareth Estella | Marketing Communication Kolase.com | margareth.estella@kawanindonesia.com

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *