GANDENG FESTIVAL KEBUDAYAAN YOGYAKARTA, POST-ROCK FEST KEMBALI MENGHARU-BIRU

Gandeng Festival Kebudayaan Yogyakarta, Post-Rock Fest Kembali Mengharu-biru

Post-Rock Festival adalah festival musik tahunan di Yogyakarta yang khusus membawakan
genre musik yang identik dengan suara sendu mengawang-ngawang. Post-Rock Fest yang
pertama diadakan tepat di hari Valentine pada tahun 2018 di Barcode bar, 4 band dari
Jogjakarta didapuk sebagai line up diantaranya BUKTU, LKTDOV, Dirtylight, dan Niskala
yang berhasil membius penonton dengan musik mengharu-biru mereka.

Setahun kemudian festival ini kembali hadir dengan suasana berbeda, kali ini Post-Rock Fest berkolaborasi dengan salah satu festival terbesar di Yogyakarta, yakni FKY (Festival Kebudayaan Yogyakarta), dan juga mengajak beberapa band dari luar Jogja ikut terlibat didalamnya. Post-Rock Fest kali ini akan digelar pada tanggal 13 Juli 2019 dalam rangkaian FKY 2019, bertempat di area Kampoeng Mataraman. Akan ada 3 panggung yang dipakai mulai sore hingga malam hari.

Di panggung Gedhong Rembulan, line up yang akan tampil di malam hari diantaranya
UTBBYS, BUKTU, sunlotus dan Dirtylight. Pada sore hari di panggung yang sama juga
digelar jamming session dengan perwakilan masing-masing band yang bermain malam itu. Di
panggung Kampoeng Mataraman ada juga sesi solo gitar bersama Olu Korpe, Samasthra,
Made Dharma dan Daniel Bagas. Selain itu di panggung Sundamanda digelar sesi diskusi
dengan tema yang tidak jauh membahas tentang musik Postrock juga digelar dengan
pemantik diskusi Yadi RM a.k.a Komeng (founder UTBBYS) bersama moderator Udin
“Otakotor Records” dan Malik “Rumah Mesra/Mesin Suara”.

Demikian informasi mengenai event Postrock Fest x Festival Kebudayaan Yogyakarta.
Atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Rangkaian kegiatan
Post-Rock Fest x FKY 2019 (@infofky) 13 Juli 2019

Jamming session :
⁃ Bodhi ( BUKTU )
⁃ Bismo ( Dirtylight )
⁃ DF Ahmad ( sunlotus )
⁃ Damar Puspito ( Niskala )

16.00 – 20.00 Panggung Mataraman, Kampoeng Mataraman
⁃ Made Dharma
⁃ Samasthra
⁃ Daniel Bagas
⁃ Olu Korpe

18.00 – 19.00 Panggung Sunda Manda
Diskusi “Geliat Post-Rock di Indonesia” oleh @yadimusholih dari UTBBYS dengan
moderator @katanya_udin_gitu & @anomaliks

19.00 – 22.00 Panggung Gedhong Rembulan, Kampoeng Mataraman
⁃ BUKTU
⁃ UTBBYS
⁃ Dirtylight
⁃ sunlotus

Poster oleh Daniel bagasss
Terimakasih kepada semua pihak dan teman-teman atas terselenggaranya acara ini.
#postrockfestyk #fky2019

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *