DEBUT ALBUM GORILLA TRAMPOLINE “SATIRE”
Band Rockabilly/Psychobilly/Surf Rock Gorilla Trampoline akan meluncurkan debut
album dengan title “Satire”. Satire yang berarti “satire/sa·ti·re/ n 1 Sas gaya bahasa
yang dipakai dalam kesusastraan untuk menyatakan sindiran terhadap suatu keadaan
atau seseorang; 2 sindiran atau ejekan”. Kata Satire dipilih menjadi judul dari album
ini karena secara sebagian besar lagu-lagu yang terdapat di album ini memiliki
penulisan lirik bernada satir atau berisikan sindiran terhadap keadaan di lingkungan
sekitar. Menurut Gorilla Trampoline begitu banyak hal yang berjalan tidak
sebagaimana mestinya secara disengaja dan berkelanjutan, dan semua itu
disampaikan dengan gaya Rockabilly/Psychobilly/Surf Rock yang didominasi dengan
warna musik yang kelam dengan lirik metafora bernada satir.
Gorilla Trampoline akan menyajikan 7 track di album Satire dengan tracklist :
1. Gasoline
2. Cruel
3. Demon of The 21st Century
4. Lies
5. Lost
6. Dilema
7. Wake Me Up
Proses pembuatan album Satire menghabiskan waktu kurang lebih 4 tahun. Album
berdurasi 23 menit ini akan rilis dalam bentuk digital pada awal bulan Mei 2017
mendatang dan akan dirilis dalam bentuk compact disc beberapa saat setelah rilisnya
digital dibawah naungan label STUC Records.
Gorilla Trampoline terlahir pada tahun 2009 di Bandung sebagai band yang
mengusung jenis musik Rockabilly/psychobilly/surf rock. Gorilla Trampoline telah
mengeluarkan 1 single berjudul “Demon of The 21st Century” yang juga masuk dalam
kompilasi Kustomfest 2015 : Indonesian Kustomfest 2015, Lyric Video Demon of The
21st Century juga diluncurkan pada februari 2017 yang lalu. Gorilla Trampoline
memiliki daya tarik musik yang lebih condong memberi suasana semangat, romantis,
dan kelam.
Gorilla Trampoline adalah :
Vocal : Rizky Fitri Amalia
Contra Bass : Nizar Oktriyadi
Guitar : Ardian Aziz Oktriyana
Guitar : Febry Saefur Rojah
Drum : Arini Rika Rufita
Streaming & Socmed Preference :
www.facebook.com/gorilla.trampoline
www.soundcloud.com/gorillatrampoline
Twitter : @gorillatramp
Instagram : gorillatrampoline
Contact Person :
Dally Anbar 085956691250
gorillatrampoline@gmail.com