HAPPINESS IS A WARM GUN

 

poster_revisi

Happiness is a Warm Gun

Sehari hari, kita hidup penuh dengan kesibukan dan rutinitas yang kerap membuat kita jenuh. Untuk menghadapi hal ini, manusia terus mencari cara agar bisa tetap bahagia dalam menjalani hidup. Pencarian mereka atas kebahagiaan tidak tanggung-tanggung, banyak dari mereka yang harus rela merogoh kocek dalam-dalam dan pergi jauh ke belahan dunia lain. Padahal, jika mereka ingin melihat lebih jeli, ada satu hal yang bisa menjadi sumber kebahagiaan. Seni.

Di sini, Blurg! selaku media yang hadir dari semangat “menyenikan masyarakat dan memasyarakatkan seni” berencana untuk membuat sebuah pertunjukan kecil bertajuk “Happiness is a Warm Gun”, di mana pengunjung dapat merasakan bahwa seni bisa memancarkan kebahagiaan bagi manusia yang mau menerimanya. Pertunjukan yang dimaksud akan dihelat di Lir Space pada Sabtu, 24 September 2016.

Kami mengundang beberapa seniman lokal seperti Pieter Lennon, street artist Yogyakarta yang terkenal dengan alunan khas cover The Beatles-nya serta rekan seniman lainnya seperti Robertosaurus, Sabarbar, dan Army Wiratama. Untuk mengajak anak-anak bermain bersama kami mengadakan workshop clay bersama Safiera Dhea dari Gigi Nyala. Tidak hanya diramaikan dengan alunan gitar dan workshop clay saja, acara ini juga akan mendengungkan tawa anak-anak yang dihibur dengan pertunjukan dongeng. Selagi menghibur pengunjung kami juga mencoba merekam lantunan yang didendangkan Pieter Lennon yang nanti rilisannya akan kami launching bersamaan dengan Blurg edisi #3

Demikian atas perhatiannya dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *