Perih, pesan dan ajakan menyudahi penantian panjang dari Rini Rey
Satu lagi pendatang baru ikut meramaikan skena musik tanah air di penghujung tahun 2021. Kali ini Rini Rey penyanyi solo wanita asal Wonosobo Jawa Tengah yang cukup lama berkarir di Jogja ini melepas single debutnya yang berjudul “Perih” di bawah bendera Label BIG Records Asia pada 16 Desember 2021. Tak hanya menyanyi, Rini Rey juga aktif mengikuti beberapa project menulis cerpen, tak tanggung-tanggung sudah 10 judul cerpen yang dibukukan bersama beberapa penulis dalam setahun ini.
Menyimpan rasa yang terpendam memang sangatlah perih, disaat masih mengharap sesuatu itu kembali namun tidak akan pernah mungkin, kegelisahan tentang bayangannya yang hadir antara perih dan menghangatkan, bimbang. Walau ditengah keputusasaan, sudahi penantian yang membuat lelah dan berjuanglah untuk melangkah di kehidupan yang baru. Sebuah pesan yang ingin disampaikan melalui single “Perih” yang merupakan besed on story dari Rini Rey sendiri yang ditangkap apik oleh Oktora Ananta seorang penulis lagu asal Jogja untuk dijadikan sebuah lirik.
Dikerjakan di Armykids Studio Jogja, aransemen Pop yang bernuansa dark dan epic sengaja diracik dengan apik oleh Bangkit Suharja selalu Music Producer dan Arrangger dalam single ini. Terbukti, musik gelap dan megah yang dibangunnya ini berhasil dinyayikan Rini Rey dengan penuh rasa menjadi lenih dramatis. “Ya karena berdasarkan pengalaman pribadi ya, jadi aq menyanyikan lagu ini bener-bener dari hati..aku bernyanyi seperti aku lagi cerita, ini lho yang aku rasain, ini lho isi hati aku, jd merasa puas bawain lagunya” Ungkap Rini Rey.
Diperankan sendiri oleh Rinirey sebagai model, Yurizkyphotography yang dipercaya sebagai Production House dalam pembuatan Official Music Video membayarnya dengan sebuah karya video yang indah yang mampu merepresent single ini menjadi lebih kuat dari sisi visual. Sebuah package yang komplit ini berhasil mengantarkan perih masuk dalam 2 Editorial Playlist “JOOX” Fresh Indie Lokal dan “Resso ” New Alert Music pada periode 17 Desember 2021.
Sudah tersedia di seluruh Digital Music Platform, Official Music Video Perih juga sudah bisa kita nikmati Official Youtube Channel BIG Records Asia.
Instagram : Rini Rey
Instagram : BIG Records Asia
Digital Streaming Platform : All Digital Streaming Platform
Official Music Video : Perih