PRESENTASI PROYEK SENI “AMBANGAN”

Presentasi Proyek Seni
AMBANGAN

Milisifilem Collective – 69 Performance Club

Ide dari proyek seni Ambangan ini adalah menghadirkan sebuah performans berupa simulasi kecil medan seni yang dibangun dari penggabungan ide akan performativitas tentang keseharian, praktik artistik (sketsa), residensi, galeri, dan pameran. Perlakuan terhadap galeri disetarakan dengan perlakuan terhadap ruang praktik artistik, ruang residensi, ruang pameran, serta ruang keseharian dengan menghadirkan ikon-ikon aktivitas yang biasa terjadi dalam kehidupan dan kerja kesenian seorang pengkarya. Sehingga, keseluruhan simulasi yang dihadirkan pada ruang representasi ini sekaligus menjadi presentasi yang mengutip serakan peristiwa tentang bagaimana sistem medan seni berbasis kolektivitas berlangsung. Ia adalah posisi, tawaran, atau bagian dari kenyataan yang diseleksi dan ditata ulang sedemikian rupa untuk membicarakan konstelasi yang lebih besar hari ini di tataran global. Ia adalah cara untuk membicarakan tentang mutasi-mutasi dalam sistem yang kita jalani, yang senantiasa dalam kondisi taksa untuk mampu mempertanyakan banyak versi akan kebenarannya sendiri, dan terus berada pada zona yang ambang.

Pembukaan
Jumat, 13 Maret 2020
Pukul 20.00 WIB

Performance 72 Jam
Jumat, 13 Maret 2020, Pukul 08.00 WIB
Sampai dengan
Senin, 16 Maret 2020, Pukul 08.00 WIB

Diskusi Terbuka
Selasa, 17 Maret 2020
Pukul 16.00 WIB

Tempat
Cemeti – Institut untuk Seni dan Masyarakat
Jl. D.I. Panjaitan 41, Yogyakarta 55143

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *