PROMISE: REPETISI JANJI & INGKAR DI LAGU TERBARU RASVAN AOKI

 

Promise: Repetisi Janji & Ingkar di Lagu Terbaru Rasvan Aoki

Selama ini, manusia dan janji selalu memiliki keterkaitan. Keduanya sulit dipisahkan, seperti halnya janji dan ingkar. Diawali dengan kemanisan, diakhiri kepahitan. Janji telah menjadi satu dari sekian banyak dosa yang dimiliki manusia, dan itu akan terus berulang. Penyajian klise tersebut pun hadir dalam satu single terbaru dari Rasvan Aoki yang berjudul ‘Promise’. Track keempat dari album ‘Tyaga’ itu akan dirilis awal Agustus nanti.

Selain merilis single ‘Promise’, Rasvan Aoki yang baru saja menyelesaikan rekaman single baru bersama Sisitipsi itu juga melempar video lirik dari lagu tersebut. Dalam video itu, duo Rasvan dan Aoki ini bekerjasama dengan Okke Maeda, seorang visual artist yang kini berdomisili di Jepang. Seperti prolog di atas, Okke pun coba menggambarkan sebuah situasi yang repetitive dalam videonya. “Saya ingin menunjukkan momen yang terasa berulang-ulang. Seperti ketika kita memiliki masalah, kita akan kehilangan fokus dengan lingkungan. Dan lagu itu mengingatkan saya pada perasaan itu,” cerita Okke Maeda.

Lagu ini menyajikan irama up-beat yang dapat mengunggah optimisme pendengar. Iringan komposisi brass section di awal menjadi penyemangat untuk menikmati sekaligus menyimak lagu ini lebih lanjut. Vokal Aoki pun menggoda telinga pendengar untuk mendalami makna dari sebuah janji yang telah terucap, dan responnya adalah sebuah kepercayaan, seperti yang tertuang di bait pertama lagu:

“You Don’t Have To Love Me Back / Cause My Heart Is Yours To Have / You Don’t Have To Stay At My Night / I Dreamt About You Day ‘Till Bright.”

Berlanjut di bait kedua dan reffrain, Rasvan Aoki berpesan bahwa janji juga menjadi trigger warning jika ada situasi yang lepas kendali hingga nyaris membubarkan kesepakatan janji mereka. “Janji adalah keyakinan bagi yang diberi janji, dan seharusnya juga jadi keyakinan bagi yang memberi janji. Dalam lagu Promise, janji diucap oleh dua individu, maka sejatinya mereka tak perlu khawatir jika salah satu diantaranya jadi tak setia dengan janjinya tersebut,” ujar Rasvan.

Memasukki reffrain, suara Rasvan muncul dengan cara bertutur seakan memberi penegasan pada janji yang dituturkan Aoki lewat bait liriknya. Sesi ini menjadi salah satu daya tarik utama lagu ini. Seperti yang telah Rasvan Aoki lakukan dengan toasting King Mas Mus di lagu ‘Rasa Itu’. Terlebih dengan pengucapan Rasvan pada kalimat “….This Magic Feelings…” yang diikuti kata “yeaee…”; terdengar Jamaican-esque, memperjelas akar musik reggae dari Rasvan Aoki. Solo gitar dengan sound wah-wah yang mengikuti sesi vokal Rasvan makin memercantik komposisi ‘Promise’.

Sekali lagi tampak kemampuan Rasvan dan Aoki dalam menampilkan tema kompleks dengan balutan aransemen sederhana. Sebuah lagu yang mengingatkan tentang komitmen dan kepercayaan yang sejatinya mampu meredam konflik antar individu sekecil apapun, seperti kata penutup yang dinyanyikan Aoki :

“….Time Will Change And Time Will Fly……Remember Me When You’re High..” .

Rasvan Aoki

——————————

Rasvan Aoki
www.rasvanaoki.id | +62-822-4444-2053 | rasvan aoki@gmail.com

 

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *