Ratshit//Demo 2021
Punk Rock/Garage dari Desa Lidah Wetan
Ratshit merupakan band yang terbentuk dari scene kampus PTN Surabaya bagian barat, terbentuk atas kejenuhan terhadap program studi yang mereka ambil yaitu Senirupa dan Desain. Mungkin bagi Ratshit menuangkan kreatifitas secara komunal tidak hanya terpaku pada medium kanvas dan komputer, mereka mencoba menunjukan jangkauan yang lebih luas dari apa yang mereka bisa yaitu, membuat musik.
Ratshit menyadari atas kebaruan mereka dikancah musik independent, dengan warna musik Punk Rock, lalu mencampurnya dengan Garage, identik dengan chord minim, membuat musik Ratshit mengingatkan kembali presepsi garage rock yang lowskill. Cocok sekali musiknya bagi pendengar Skegss, dan The Grogans.
Dalam Demo ini, Ratshit meluncurkan 2 Tracks, dengan judul The Stars dan The Friends. Kedua-duanya mencoba menjelaskan persoalan tentang balada pertemanan yang mereka lalui, Seperti pada liriknya yang berjudul The Stars:
“now, im belive to the stars are dimmed, or gonna shine. now, belive destiny please keep with our arm.”
Mungkin di bangku perkuliahan, mereka merasakan bahwa pertemanan di masa sekolah adalah pertemanan yang sangat menggairahkan, Dan The Stars sangat cocok untuk menggali lagi ingatan tentang pertemanan yang telah lampau.
Ratshit telah diriliskan oleh Bilik Lestari Goods. Dengan rencana beberapa hari kedepan akan merilis beberapa merchendise dan CD untuk promosi Demo Ratshit 2021. Rilisan tersebut akan di distribusikan di seluruh wilayah indonesia.
Berikut lampiran tautan untuk mendengarkan Ratshit
https://biliklestarigoods.bandcamp.com/
Untuk info lebih lanjut bisa hubungi 081231367940(Paidun) & 085733433565(Iddo)
**Bilik Lestari Adalah lebel independen yang berdomisili di kota Sidoarjo. Lebel yang berfokus pada rilisan fisik dan distribusi rilisan fisik.