PAMERAN DKVISI13 “AKU KUDU PIYE?”

poster fix edit

PAMERAN “AKU KUDU PIYE?” DKV ISI YOGYAKARTA ANGKATAN 2013

Pada tanggal 16 Mei 2014 pukul 19.00 WIB, DKV ISI Yogyakarta akan mengadakan pameran angkatan yang kedua dengan tema “Aku Kudu Piye?”. Tema yang diangkat oleh angkatan yang bernama Pensil Kayu ini dilatarbelakangi oleh kegelisahan mahasiswa saat dilanda kejenuhan, deadline yan menumpuk, kesibukan di luar kampus bahkan kegelisahan dalam menyelesaikan persoalan pribadi. Melalui pameran “Aku Kudu Piye?” yang dalam Bahasa Indonesia “Aku Harus Bagaimana?”, para mahasiswa mencoba memberikan pendapat tentang masalah tersebut, tidak hanya dalam bentuk ekspresi namun juga solusi. Bahkan ekspresi dan solusi tersebut diperluas dari segi sudut pandang sehingga dapat diterima di berbagai kalangan.

Pameran yang dilaksanakan selama tiga hari di Jogja National Museum akan diisi oleh band-band yang tak kalah menarik, yaitu Patas, Chika x Pistol Air, The Juckly, Breaking Fascist, Tigerfish dan The Lakshitos pada hari pertama. Pada hari kedua akan diadakan diskusi bersama Farid Stevy Asta, vokalis FSTVLST sekaligus alumni DKV ISI Yogyakarta berkisar seputar tema yang diangkat dan dimulai pada pukul 15.00 WIB. Pada hari terakhir, 18 Mei 2014, akan diadakan jamming session.

Untuk informasi terbaru mengenai pameran “Aku Kudu Piye?”, dapat mengikuti twitter @DKVISI2013.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *