SSSLOTHHH – DUA NOMOR PENGANTAR CELESTIAL VERSES

SSSLOTHHH – DUA NOMOR PENGANTAR CELESTIAL VERSES

Band sludge metal asal Bandung yang sudah 9 tahun terbentuk ini akhirnya mengeluarkan 2 single terbaru yang akan dirilis di awal dan pertengahan bulan Desember. SSSLOTHHH kali ini memiliki “Pedestal” yang menjadi single pertama dan akan mereka rilis pada tanggal 6 Desember 2019 secara digital, hampir di semua platform musik online. Single kedua berjudul “March To The Phantom Phase” yang juga akan dirilis di bulan yang sama, pada tanggal 13 Desember 2019. Dua single tersebut adalah pengantar menuju rilisnya album baru mereka yang berjudul “Celestial Verses”. Setelah bekerja sama dengan Grieve Records dan WHMH Records pada tahun 2012 untuk Infinite Fracture, dan Grimloc Records untuk Phenomenon pada tahun 2013, kali ini mereka bergabung dengan Disaster Records.

Dinar, pemain drum di SSSLOTHHH meyakini bahwa proses pembuatan album tersebut tidak bersifat buru-buru, tidak ada “goals” yang dituju untuk itu dan mereka lebih menikmati proses pembuatannya sampai sepenuhnya rampung. Proses rekaman mereka lakukan di Masterplan untuk sesi instrumen dan Fun House untuk sesi vokal. Pada segi referensi, SSSLOTHHH masih berkiblat kepada Neurosis, Russian Circles, dan Tool. Walaupun Dede seorang gitaris menyatakan bahwa album yang sering ia dengarkan pada masa pembuatan album ini adalah “The Devil’s Walk” milik Sascha Ring, produser asal Jerman yang lebih dikenal dengan nama Apparat. Tapi perubahan siginfikan pada materi baru ini ialah hadirnya Angga (Asia Minor / Taring) yang mengisi gitar kedua. Setelah terhitung 7 tahun dari album yang pertama, mereka bermain dengan satu gitar, dengan hadirnya pemain gitar tambahan musik mereka menjadi lebih padat pada segi sound yang disajikan.

SSSLOTHHH cukup tertutup ketika ditanyai perihal objektifitas untuk kedua judul single tersebut, apa yang mereka ingin sampaikan atau mereka curahkan lewat materi yang dibuat, atau mungkin secara sengaja membuat kita penasaran sampai hasil fisiknya ada, nanti. Karena sifat tertutup tersebut memang ada dikalangan musisi sampai saat ini, entah perihal privasi yang mereka jaga atau mereka yang tidak sengaja mengajak kita semua untuk mengkaji karya-karya tersebut.

Pedestal via Spotify

Disaster Records
A record label and distribution
Jl Wira Angun Angun no 4-B Bandung
Phone: 022 87805095
Instagram: dsstrrecs

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *